Produk UMKM Karawang Bakal Dipasarkan ke Pabrik-Pabrik, Bupati Ajak Koperasi Karyawan Beli Produk Lokal
AGUS JAELANI - Kepala Bidang Pengembangan UMKM Karawang--
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Program Pembinaan dan Pengembangan UMKM di Kabupaten Karawang akan semakin masif dilakukan pada tahun 2024 ini. Setelah sebelumnya sukses melalui berbagai program pengembangan UMKM, Pemerintah Kabupaten Karawang melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop UKM) Karawang akan meluncurkan sejumlah inovasi baru.
Salah satunya dengan menggandeng seluruh koperasi karyawan di kawasan industri untuk memberdayakan para pelaku UMKM di Karawang.
Rencananya, pertemuan dan penandatanganan kesepakatan antara para pelaku koperasi karyawan industri dengan pelaku UMKM binaan Dinkop Karawang akan digelar pada Selasa, (5/3) besok di Rumah Galeri Pemkab Karawang.
Bahkan, pertemuan tersebut juga direncanakan bakal dipimpin langsung oleh Bupati Karawang, Aep Syaepulloh yang juga dikenal sebagai Bapak UMKM Karawang.
BACA JUGA:Yamaha LEXi LX 155 Menyapa Warga Karawang Dalam Gelaran Maxi Classy Exhibition
Kepada KBE, Kepala Bidang Pemberdayaan UMKM pada Dinkop UKM Karawang Agus Jaelani mengatakan, rencananya pertemuan tersebut akan menghadirkan 100 koperasi karyawan industri dengan menawarkan lebih dari 300 produk UMKM binaan Dinkop Karawang.
"Jadi kami ingin produk UMKM yang sudah memiliki standar tinggi bisa dijual di koperasi-koperasi karyawan yang ada di kawasan industri di Karawang. Alhamdulillah, harapan Dinkop Karawang disambut baik semua pihak. Bahkan Pak Bupati akan memfasilitasi langsung pertemuan ini," kata Agus, Minggu, (3/3) kemarin.
Ada pun tujuan pertemuan ini, kata Agus, adalah untuk meningkatkan penjualan produk UMKM Karawang yang memiliki potensi besar untuk bersaing dengan brand-brand ternama. Selain ke kawasan industri, pihaknya juga sudah menggandeng perhotelan, restoran, dan kantor pemerintahan untuk bersama-sama menyerap produksi hasil UMKM terbaik dari Karawang.
"Sebelum produk UMKM ini bisa kita pasarkan secara nasional, kita harus memulai dulu dari potensi terdekat kita. Alhamdulillah, beberapa tahun ini hasilnya cukup memuaskan dan penjualan hasil UMKM binaan kami naik terus," kata Agus.
BACA JUGA:Fenomena Tanah Bergerak di Kabupaten Bandung Barat Rusak Empat Rumah Warga dan Satu Sekolah
Agus menjelaskan, pertemuan ini nantinya akan menghasilkan kesepakatan. Bahwa para koperasi perusahaan akan membantu pelaku UMKM di Karawang memasarkan produknya di toko-toko yang mereka kelola. Diharapkan, melalui fasilitasi ini pelaku usaha lain juga tergerak untuk kolaborasi dengan pelaku UMKM Karawang.
"Sebelumnya tentu kami sudah melakukan kurasi produk, hanya yang terbaik saja yang akan kami tawarkan. Setidaknya pelaku UMKM ini sudah eksis, produknya enak, dan sertifikasinya lengkap. Seperti halal, PIRT, dan lain-lain," jelasnya.
Agus berharap, tahun 2024 ini akan menjadi tahun terbaik untuk para pelaku UMKM di Karawang. Terlebih dukungan dari pemerintah dan swasta terhadap perkembangan pelaku UMKM sudah sangat maksimal.
BACA JUGA:Paguyuban PNS Resmi Dideklarasikan, Anggota Tersebar Hingga Luar Negeri
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: https://karawangbekasi.disway.id/